Sunday, July 7, 2019

MOCK UP MENGGUNAKAN MOCKING BOT

MOCK UP APLIKASI 


CLEANCLEAN.ID



Untuk memenuhi salah satu tugas 

Mata kuliah Interaksi manusia dan komputer
Dosen : JESSICA PERMATASARI




disusun oleh :

KELOMPOK 6

Muhamad Ikbal Firmansyah -  24116594
Alvin Octavianto -   20116655
Rendy Hendiyan - 26116185
Marpuzie Daoud T - 24116277
Nanda Wigiantara - 25116315



FAKULTAS ILMU KOMPUTER & TEKNOLOGI INFORMASI 
SISTEM KOMPUTER
UNIVERSITAS GUNADARMA
2019



LATAR BELAKANG


Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) semakin bertambah. Berdasarkan data yang dirilis oleh Kementerian Kesehatan, jumlah kasus DBD per 29 Januari 2019 mencapai 13.683 dengan jumlah meninggal dunia 133 jiwa.
Jumlah tersebut pun terus bertambah ditandai dengan jumlah kasus DBD hingga 3 Februari 2019 yang mencapai 16.692 kasus dan 169 orang di antaranya dinyatakan meninggal dunia. Kasus terbanyak ada di wilayah Jawa Timur, Jawa Tengah, NTT, dan Kupang.
Sementara itu, terhitung sejak minggu pertama 2018 hingga minggu pertama 2019, distribusi penyakit suspek DBD tertinggi berada di Jawa Timur dengan jumlah suspek DBD 700 orang, diikuti Jawa Tengah dengan suspek 512 orang, dan Jawa Barat dengan suspek 401 orang. Suspek DBD diartikan kasus DBD yang terjadi belum tentu positif tapi sudah harus menjadi kewaspadaan bagi masyarakat dan pemerintah.

CLEANCLEAN.ID adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa yang didirikan oleh para pemuda yang paham dan ahli dibidangnya masing-masing.Berbekal keahlian dan pengalaman tenaga ahli yang kami miliki serta didukung SDM yang berkualitas, kami sangat optimis dapat memberikan pelayanan terbaik. Untuk itu CLEANCLEAN.ID dalam usahanya bergerak dalam bidang Cleaning Service, dan jasa kebersihan ruangan, furniture, kamar tidur dan gorden yang di jamin bersih 100%.

Kami
pemuda yang produktif mempunyai  nilai tinggi terhadap keperluan sesama serta kami bisa  membantu meringan beban dari costumer yang mengutamakan lingkungan yang bersih, rapi dan teratur dan kami ini membuat suatu perusahan yang fokus terhadap sebuah jasa kebersihan yang dalam bahasa sekarang atau trendy disebut Jasa Cleaning Service yang bernama CiDi Clean serta perusahaan kami yang ber nama CLEANCLEAN.ID serta kami bergerak  di bidang kebersihan sebuah Kantor, Gedung/Hall, Rumah Sakit, Sekolahan, Kampus, Apartemen, Hotel, Sarana Beribadatan dan Rumah huni (baik yang dalam keadaan kosong maupun yang ada orang didalamnya).




TUJUAN



CLEANCLEAN.ID bertujuan untuk anda yang sibuk dengan aktifitas anda sehingga tidak mempunyai waktu yang cukup untuk membersihkannya sendiri. CLEANCLEAN.ID di isi dengan tenaga kerja yang professional , sehingga anda tidak perlu meragukan kinerja kami.
Industri jasa kebersihan atau cleaning service adalah industri yang mencakup segala sesuatu,mulai jasa kebersihan alat-alat rumah tangga setiap minggu, sampai bisnis komersial besar yang memerlukan ratusan orang untuk mengerjakannya. Ada juga pekerjaan kebersihan rumah tangga, pekerja kebersihan kantor, pekerja kebersihan sekolah dan pekerja kebersihan rumah sakit. Belum termasuk ceruk lainnya dalam sektor industri ini,seperti pembersihan karpet, jendela, dan kendaraan.
Dengan begitu Cleaning service sangat dibutuhkan ditempat kita karena bisa saja banyak tempat yang kurang terawat, atau mungkin Anda termasuk orang yang sibuk, maka cleaning service sangat dibutuhkan. Serta juga, yang paling dibutuhkan setelah cleaning service adalah tenaga yang professional dan kerjanya tidak asal.


TAMPILAN APLIKASI

  • TAMPILAN MENU AWAL


  • FORM DAFTAR



  • DAFTAR MENGGUNAKAN FACEBOOK

  • FORM LOGIN



  • DASHBOARD MENU

  • CONTOH PEMILIHAN MENU




  • PENGISIAN ALAMAT



  • PEMBAYARAN




Jika ingin melihat langsung cara kerja aplikasi kami , anda dapat mengunjungi link dibawah ini :


Sekian dari kelompok kami kurang lebihnya mohon maaf dan juga saran anda sangat kami terima 
Terima kasih~






No comments:

Post a Comment